Wisatawan Tinggalkan Puncak Kapolresta: Belasan Ribu Kendaraan Roda Dua Melintasi Kota Bogor

Mediabogor.co, BOGOR – Belasan ribu kendaraan wisatawan mulai meninggalkan Kawasan wisata Puncak Bogor dan memilih melalui Kota Bogor untuk melakukan perjalanan pulang menuju Jakarta dan sekitarnya.

Hal itu diungkapkan, Kapolresta Bogor Kota, Kombes Pol Susatyo Purnomo Condro, ia mengatakan, dalam tiga hari terakhir ada peningkatan kapasitas volume kendaraan roda dua.

“Namun kami melakukan berbagai rekayasa untuk mengurai kepadatan kendaraan tersebut, apabila sudah sangat padat, kami lakukan buka tutup di interchange tol Bogor atau ciawi,” kata Kapolresta (7/5/2022).

Susatyo mengatakan, ada satu titik rawan kemacetan di Kota Bogor, yaitu di Jalan Raya Tajur, Kota Bogor, berdasarkan hal itu, Susatyo pun mengambil langkah buka tutup jalan sebagai upaya memperlancar arus lalu lintas.

“Kegiatan buka tutup tersebut hanya dilakukan dalam kurun waktu kurang dari satu jam saja. Paling lama 40 menit, setelah cair kita buka kembali,” katanya.

Lebih lanjut, Susetyo menjelaskan, pihaknya akan terus memantau kondisi lalu-lintas di Kota Bogor sejak perayaan libur lebaran.

“Sejak kemarin kami sudah memonitor arus mudik lokal, umumnya Kota Bogor ini dilewati oleh kendaraan roda dua yang tidak bisa melalui tol sehingga arus balik menuju Jakarta baik itu dari Cianjur ataupun Sukabumi pasti melintasi Kota Bogor,” tandasnya. (Andi)

Berita Terkait

Berikan Komentar