Operasi Gabungan, 1 Unit Angkot Kena Gembok di Tempat

mediabogor.com, Bogor – Penertiban kendaraan baik dari segi kelengkapan surat maupun menertibkan parkir liar terus digiatkan oleh Polres Bogor Kota dan DLLAJ Kota Bogor. Terbukti sore tadi (14/9) operasi gabungan ini digelar di depan Mall BTM Bogor dan berhasil menindak 25 pelanggar dan satu Angkutan Kota (angkot) yang terkena gembok. “Seperti biasa ini merupakan kegiatan rutin yang kita lakukan dua minggu sekali yang diikuti oleh jajaran Polresta Bogor Kota dan DLLAJ Kota Bogor, yang dimana kita sekarang menertibakan kendaraan yang kerap kali melintas dan terkadang berhenti sembarangan di depan Mall BTM Bogor ini. Tadi ada satu angkot yang kita gembok, karena dia ngetem sembarangan dan supirnya tidak membawa surat – suratnya , semoga saja akan ada efek jera kedepannya kepada para pengguna jalan yang suka melanggar,” ujar Empar, Kasie Daop DLLAJ Kota Bogor.

Dengan rutinnya operasi gabungan ini, Empar berharap, agar para penggendara bisa lebih mematuhi peraturan lalu lintas dan melengkapi surat – surat kendaraannya. “Sering terjadi pelanggar yang sudah kena tilang maupun teguran namun mereka masih saja tidak melengkapi surat-suratnya terpaksa kita pun harus mengamankan unitnya, ini dilakuka agar para pengemudi sadar akan ketaatan dalam berkendara di jalan,” tutupnya. (Rangga)

Berita Terkait

Berikan Komentar