Minim Penerangan, Kecelakaan di Ruas Jalan R3 Terjadi Lagi

Mediabogor.com, Bogor- Karena Kondisi jalan gelap dan licin di sepanjang Ruas Jalan R3 Katulampa, Bogor Timur, Rendi (24) yang mengendarai motor Vixion dengan nomor polisi F 3765 CY dengan kecepatan tinggi, menabrak mobil kol dugul pengangkut puing yang sedang mogok, bernomor polisi B 4994 VX, Sabtu (29/16) malam. Korban yang diketahui warga Katulampa ini tergeletak tak sadarkan diri di atas pembatas jalan Ruas Jalan R3, dan langsung di bawa ke RS oleh warga sekitar.

Sedangkan Agus, pengendara mobil yang ditabrak menjelaskan, mobilnya saya mogok persis di tempat yang gelap, dekat Kelurahan Katulampa. “Saat itu saya sedang santai menunggu rekan saya membeli bensin eceran karena mobil saya mogok, kehabisan bensin, dengan keadaan lampu sen kiri dan kanan menyala, tiba-tiba dibelakang saya terdengar bunyi cukup keras, brak dan teriakan orang. Ternyata pas saya keluar pengendara motor menabrak mobil yang saya bawa, dan sontak saya keluar rame-rame dengan warga menolong dan langsung membawanya kerumah sakit terdekat,” paparnya pada mediabogor.com.

Sementara saksi mata, Jawa menjelaskan, di jalur tersebut sering terjadi kecelakaan, baik tunggal ataipun ganda. “Kejadian jatohnya pengendara motor, dan tabrakan secara tiba-tiba mobil dan motor diakibatkan jalan dua arah dalam satu jalan bersamaan, persisnya dekat sini, kelurahan katulampa, jalan gelap dan licin jadi pasti banyak korban,” kata dia.

Dia berharap kepada dinas terkait Pemkot Bogor untuk segera perhatikan Penerangan Jalan Umum (PJU) nya. “Ruas Jalan R3 ini, apalagi yang paling bahaya sepanjang jalan penutup R3 yang menuju perumahan MBR dekat kelurahan Katulampa, dibiarkan gelap, ini harus segera di perhatikan kalo engga pasti tambah lagi korban-korban lainya,” tutup Jawa dengan nada gemas.(ut)

Berita Terkait

Berikan Komentar