DPRD kota Bogor mendapatkan anugerah penghargaan anugerah Nirwasita Tantra dari KLHK

Wow! DPRD Kota Bogor Terima Penghargaan Nirwasita Tantra

mediabogor.co, Bogor – Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) berikan penghargaan anugerah Nirwasita Tantra  kepada DPRD Kota Bogor. Penghargaan tersebut KLHK memberikan kepada Pemerintah Provinsi, Kota, dan Kabupaten yang sukses memperbaiki kualitas lingkungan. Selain itu penghargaan langsung disambut Ketua DPRD Kota Bogor periode 2024 – 2029, Adityawarman Adil.

Ketua DPRD Kota Bogor, Adityawarman menyampaikan, hal tersebut merupakan dedikasi kepada masyarakat Kota Bogor, Ketua DPRD Kota Bogor periode 2019 – 2024 dan seluruh anggota DPRD Kota Bogor periode 2019 – 2024 yang telah berkomitmen dalam menjaga kelestarian lingkungan hidup di Kota Bogor.

“Spesial tribut untuk ketua DPRD Kota Bogor periode 2019 – 2024 kang Atang dan seluruh anggota DPRD Kota Bogor periode 2019 – 2024 serta warga Kota Bogor yang telah berkomitmen menjaga lingkungan,” kata Adit, Rabu (18/9).

Adit melanjutkan, komitmen DPRD Kota Bogor dalam menyelenggarakan kelestarian lingkungan dapat dilihat dengan telah diterbitkannya Peraturan Daerah (Perda) nomor 7 tahun 2023 tentang Rencana Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup, Perda nomor 16 tahun 2019 tentang Lahan Pertanian Pangan Berkelanjutan dan Perda-perda lainnya. (Red)

Berita Terkait

Berikan Komentar