
Usai Hanyut Terbawa Arus Kali Cibinong, Bocah 3 Tahun Ditemukan Tewas di Depok
Mediabogor.co, BOGOR- Tim SAR Gabungan berhasil menemukan bocah berinisial AS (3) yang hanyut dengan kondisi tewas di aliran Kali Depok, Kamis, 29 Januari 2026.
Komandan Regu 2 Sektor Cibinong Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Bogor, Nurul Qolbi mengatakan bahwa korban telah ditemukan dengan keadaan tewas pada pukul 14.30 WIB.
“Alhamdulillah telah ditemukan dalam keadaan meninggal dunia di aliran Kali Depok dengan jarak sekitar 3 kilo dari lokasi kejadian,” kata Qolbi saat dikonfirmasi.
Qolbi menjelaskan, korban ditemukan dengan kondisi tersangkut di sejumlah bambu dan sampah.
“Kondisinya lecet-lecet tubuhnya mungkin karena terombang-ambing dari aliran Kali Cibinong sampai Depok,” ujarnya.
Saat ini, kata Qolbi, korban telah diserahkan ke rumah duka.
“Korban telah diantarkan ke pihak keluarga tadi pakai ambulans,” tandasnya.
(Ergun)
Berikan Komentar