
Turnamen Sepak Bola Antar Kampung Jadi Tontonan Warga saat Liburan Nataru
Mediabogor.co, BOGOR -Turnamen sepak bola antar kampung atau tarkam jadi hiburan gratis masyarakat di Kecamatan Rumpin, kabupaten Bogor saat libur natal 2024 dan tahun baru 2025 (Nataru).
Pertandingan sepak bola tarkam yang dilaksanakan di Lapangan Persema, Kampung Malapar Parigi, Desa Sukamulya, Kecamatan Rumpin, Bogor pada Kamis (25/12/2024) jadi tontonan warga.
“Iya, hiburan, lagi libur natal dan tahun baru juga, kalau sepak bola tarkam biasanya seru, apalagi komentatornya suka lucu-lucu,” kata Iman warga Rumpin, Bogor saat ditemui di sekitaran lapangan Bola Persema.cup 2024/2025
Kata dia, pertandingan tarkam selalu seru untuk ditonton. Banyak tingkah laku pemain yang kerap membuat penonton terhibur.
“Menghibur, jadi tontonan warga kalau sore,” ujarnya kepada wartawan Kamis (26/12/2024)
Sementara itu Ketua panitia, Dedi Juanda mengatakan, turnamen persema cup 2024/2025 . 32 tim yang bertanding. Adapun sistem yang dilakukan sistem gugur. Untuk hadiah sendiri, kata dia lebih dari 50 juta disiapkan Panitia Dengan besarnya hadiah tersebut, kata dia banyak tim antusias ikut dalam turnamen yang dilaksanakan selama sebulan kedepan.
Ia berharap turnamen cup 2024/2025 tersebut dapat menghibur masyarakat juga meningkatkan silaturahmi antar masyarakat.
“Kami harap berjalan dengan lancar dan menjadi tontonan menarik bagi masyarakat,”pungkasnya (Sir)
Berikan Komentar