
Tak Biasa, Anak di Rumpin Ini Pilih Lakukan Khitanan Masal Bagi Anak Yatim dan Duafa Ketimbang Buat Pesta Khitanan
Mediabogor.co, BOGOR- Bagi sebagian orang, membuat pesta menjadi pilihan saat melakukan khitanan terhadap anak tercintanya.
Namun tidak bagi Widya Pasema, warga Rumpin, Kabupaten Bogor satu ini. Ia dan anaknya Muhammad Barda Dirgham Galendra memilih melakukan bakti sosial. melaksanakan khitanan masal terhadap puluhan anak yatim di sana.
Khitanan masal yang merupakan acara tasyakuran khitanan anak keduanya itu dilakukan di Jalan Raya Gunung Maloko, Desa Sukamulya, Kecamatan Rumpin, depan kantor Den Bravo 90.
“Ini bentuk rasa syukur kami, tadinya mau buat pesta khitanan, tapi Daripada buang buang uang untuk buat pesta hiburan, lebih baik berbagai,” katanya wartawan Jumat (13/12/2024).
Ia memaparkan, khitanan masal ini diikuti oleh sejumlah anak yatim dan duafa yang ada di wilayahnya. Ada lebih dari 20 anak yatim dan duafa.
“Saya berharap bisa meminjam kegiatan sosial lainya selain khitanan masal kali ini kedepannya,” tuturnya.
Sementara itu Umri, salah satu orang tua peserta khitanan masal gratis tersebut mengaku terbantu dengan adanya kegiatan sosial itu.
“Sangat terbantu, hasil ya juga bagus,”katanya (Sir)
Berikan Komentar