Super Es Krim Roti Mas Doto, Bikin Panas dan Gerah Hilang

mediabogor.com, Bogor – Cuaca panas di musim kemarau saat ini, enaknya minum yang segar-segar dan dingin. Nah, kuliner yang satu ini, pasti akan membuat Anda ngiler sambil ngebayangin betapa nikmat dan segarnya bila dimakan siang bolong.

Siapa yang ga kepengen dengan es krim. Dulu, penjual es krim dorong menyajikan es krimnya dengan memakai roti dua lapis yang di tengahnya di isi es dan dibungkus kertas sampul coklat khasnya. Namun, penjual es krim seperti itu, sekarang ini sudah jarang ditemui.

Bagi yang kangen dengan es krim berbalut roti, Anda bisa menemukannya berjualan dipinggir jalan dengan menggunakan gerobak yang mangkal di Jalan Sukasari 1 atau tepatnya di sebrang De Cafe Rooftop Garden. Namanya es krim mas Doto. Es krim super Sukasari yang legendaris.

Es krim Mas Doto telah berjualan sejak tahun 70an. Meski es krim ini sederhana tapi rasa coklat dan durian montong yang dijajakannya sangat terasa. Ditambah roti yang dipakai yaitu “roti singapore” yang memiliki tekstur dan rasa yang khas. Paduan rasa es krim dan roti tawar tersebut melahirkan sebuah legenda es krim dengan rasa yang juara.

Edi Kristianto (35) anak dari Mas Doto menuturkan, usaha ini, sudah dijalani ayahnya sejak tahun 70an. Dulu berjualan masih berkeliling menggunakan gerobak. Diakhir tahun 80an mencoba membuka lapak di pertigaan Sukasari.

Ia mengatakan, es krim nya itu, diproduksinya sendiri di rumah yang beralamat di Jl Sukasari 3 RT 7/1 Kelurahan Sukasari, Bogor Timur. Tidak ada resep khusus dalam rasa es krimnya. Cuma ia mempertahankan rasa seperti yang dibuat ayahnya dulu. Karena ini, yang membuat konsumen lamanya tetap ada.

“Jadi, ini resep keluarga dan produksi sendiri di rumah. Sehari kita memproduksi 3 tabung (70 liter per tabungnya). 1 tabung rasa coklat dan 2 tabung rasa durian. Durian yang dipakai pun durian montong jadi rasanya khas dan kuat. Dan ini tanpa pengawet,” jelasnya sambil mendampingi sang Ibu Misnah (49) berjualan.

Es ini, berjualan setiap hari dari jam 11.00 sd 18.00 WIB (tentative). Kecuali hari Jumat libur. Untuk harga, Es Krim Roti Rp 14 ribu, Es Krim Cup (Gelas) Rp 15 ribu, ukuran 1 liter Rp 100 ribu, dan ukuran 3/4 Rp 75 ribu. Selain itu, es krim Mas Doto juga bisa dipesanan buat acara pernikahan. (*/d)

Berita Terkait

Berikan Komentar