Sidak PKL, Wawalkot Bogor Minta Jalan Dan Trotoar di Jl Semeru Kembali di Fungsikan

mediabogor.com, Bogor – Wakil Wali Kota Bogor, Dedie A. Rachim bersama OPD dan SKPD terkait melakukan Inpeksi Mendadak (Sidak) di sepanjang Jalan Semeru, Kecamatan Bogor Barat, Jumat (28/6/19).

Salah satu yang menjadi sorotan Dedie dalam sidak tersebut yaitu adanya Pedagang Kaki Lima (PKL) yang sudah menjamur selama bertahun tahun yang sebagian besar para PKL yang berada di sepanjang Jalan Semeru tidak berasal dari wilayah Kota Bogor, tetapi dari Kabupaten Bogor bahkan ada juga yang berasal dari luar daerah seperti Madura.

“Setelah turun langsung ke lapangan, banyak ditemukan permasalahan dan ternyata sudah bertahun tahun permasalahan di Jalan Semeru tidak dievaluasi maupun ditertibkan,” kata Dedie.

Dedie mengatakan, harus disampaikan pesan kepada PKL bahwa Pemkot akan mengembalikan fungsi jalan dan trotoar sebagaimana fungsi dan tujuannya. Tidak bisa lagi mereka semena mena merubah fungsinya untuk kepentingan mereka sendiri, yang dalam faktanya mereka pendatang dari luar Kota Bogor, sementara warga Bogor terkena imbasnya.

Mereka itulah yang secara nyata menjadi sumber kekumuhan, ketidaktertiban, kekotoran dan kesemerawutan. Untuk itu, aparat wilayah akan difungsikan kembali sebagai mata dan telinga Pemkot untuk bisa berkoordinasi dengan Pemkot khususnya bidang Tramtib dalam melakukan kegiatan pencegahan dan penindakan serta penegakkan aturan.

“Prioritas pemerintah Kota Bogor adalah mengembalikan fungsi trotoar. Kta akan menata PKL supaya bisa ditampung di area sekitar Rumah Sakit Marzuki Mahdi, RS Mata Ainun dan lokasi lain disekitar area,” ujarnya. (*/Nick)

Berita Terkait

Berikan Komentar