
Ratusan Pemuda Buddhasena Gelar Aksi Jalan Damai
mediabogor.com, Bogor – Sebagai bentuk memeriahkan Hari Jadi Bogor (HJB) ke-534 dan menghangatkan kembali momentum Waisak, ratusan orang pagi tadi (4/6) berkumpul di dalam Kebun Raya Bogor untuk melakukan aksi jalan damai. Aksi tersebut diprakarsai oleh pemuda dari Vihara Buddhasena, Kota Bogor.
Acara yang bertemakan ‘Peace Walk’ ini berawal dari adanya sebuah keinginan untuk mengajak masyarakat Bogor khsusnya beragama Buddha maupun beragama lain umumnya, untuk senantiasa sadar dalam melakukan aktivitas, senantiasa mensyukuri nikmat dari segala aspek kehidupan, serta senantiasa menjaga kelestarian dan keberlanjutan lingkungan tempat tinggalnya. “Peace walk merupakan salah satu bentuk kegiatan meditasi jalan dengan penuh kesadaran serta kedamaian,” tutur Rani, panitia Peace Walk kepada mediabogor.com
Dari ratusan peserta yang hadir ada sebanyak 150 umat buddha, serta 50 orang pelajar dari gabungan beberapa sekolah di Kota Bogor dan Walikota Bogor, Bima Arya, yang secara simbolis melepas aksi jalan damai tersebut. (IN)
Foto:Indra
Berikan Komentar