Ranggamekar Siap Ikuti Lomba Padat Karya, Fokus pada Penanggulangan Kemiskinan Ekstream dan Kebersihan Lingkungan

Mediabogor.co, BOGOR – Kelurahan Ranggamekar turut serta dalam ajang Lomba Padat Karya yang digelar oleh Dinas Tenaga Kerja (Disnaker). Kegiatan ini difokuskan pada kebersihan lingkungan dengan sasaran utama adalah warga yang masuk dalam kategori kemiskinan ekstrem.

Lurah Ranggamekar, Amir Santoso, menjelaskan bahwa persiapan telah dimulai sejak pihaknya menerima surat pemberitahuan dari Disnaker. Dalam proses awal, dilakukan pendataan warga miskin ekstrem yang kemudian disinkronkan dengan data dari RT dan RW di wilayah Ranggamekar yang memiliki total 12 RW.

“Dari tiap RT dan RW kami pilih satu hingga dua orang, sehingga total ada 21 peserta Padat Karya,” ujar Amir kepada wartawan, Selasa 22 April 2025.

Kegiatan Padat Karya sendiri dilaksanakan mulai pukul 07.00 hingga 13.00 WIB, dengan fokus pada pembersihan saluran air dan area jalan yang memerlukan penataan kebersihan. “Program ini benar-benar ditujukan bagi mereka yang membutuhkan pekerjaan,” tambahnya.

Program Padat Karya di Ranggamekar sudah dimulai sejak tahun 2022, dan menjadi salah satu bentuk tanggapan terhadap permintaan dari Disnaker. Berbeda dari tahun-tahun sebelumnya, kini program ini lebih terarah dengan menyesuaikan pada data kemiskinan ekstrem yang dimiliki Kelurahan.

“Kasie Kemas akan bekerjasama dengan Kasi Ekbang. Kasi Ekbang mengatur pekerjanya, sedangkan Kasi Kemas memastikan data kemiskinan ekstrem valid. Jika tidak cocok, kami pilih yang lain,” jelas Amir.

Kegiatan lomba ini tak hanya menyasar kebersihan rutin, tetapi juga kesiapsiagaan lingkungan paska bencana. Pembersihan drainase, saluran air, dan jalan menjadi poin utama yang dinilai. Berbagai peralatan seperti sapu, cangkul, golok, hingga plastik sampah telah disiapkan untuk mendukung kegiatan tersebut.

Saat ini, dari total 12 RW di Ranggamekar, sebanyak 9 RW telah memulai persiapan untuk lomba. Rencananya, akan dilakukan survei lanjutan dan pengiriman 5 orang untuk verifikasi kesiapan lingkungan.

“Program ini sangat positif. Selain membantu warga yang belum memiliki pekerjaan, lingkungan kita juga jadi lebih bersih dan tertata. Saya harap RT dan RW bisa menjadikan ini sebagai motivasi untuk menjaga kebersihan secara rutin,” tandasnya.

Berita Terkait

Berikan Komentar