
Presiden Jokowi Sudah ‘Pindahan’ Barang Pribadinya dari Istana Bogor
Mediabogor.co, BOGOR- Barang-barang pribadi milik Presiden Joko Widodo (Jokowi) yang berada di Istana Kepresidenan Bogor sudah dipindahkan ke kampung halamannya di Solo, Jawa Tengah.
“Sudah, sudah dibawa ke Solo (barang pribadi Jokowi),” kata Kepala Istana Kepresidenan Bogor Erwin Wicaksono kepada wartawan, Rabu (16/10/2024).
Beberapa satwa peliharaan milik Jokowi di Istana Kepresidenan Bogor pun akan dibawa. Pemindahan satwa tersebut masih dalam proses.
“Poses pemindahan untuk satwa peliharaan milik VVIP,” tambahnya.
Sejauh ini, Erwin mengaku tak ada persiapan khusus yang dilakukan jelang berakhirnya masa jabatan Jokowi. Rangkaian kegaiatan terfokus di Jakarta.
“Sampai saat ini nggak ada acara khusus, hanya ada acara di Istana Jakarta,” tandasnya. (Zian)
Berikan Komentar