
Perumda Tirta Pakuan Menerima Kunjungan Enam Delegasi Negara.
MEDIABOGOR.CO, BOGOR- Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Tirta Pakuan Kota Bogor menerima kunjungan enam delegasi negara yang merupakan anggota dari Southeast Water Utilities Network (SEAWUN) ASEAN dan Australia. Kunjungan ini merupakan bagian dari acara Indonesia Water & Wastewater Expo and Forum (IWWEF) 2023 yang berlangsung di Hotel Bidakara, Jakarta, pada tanggal 6-8 Juni.
Kunjungan delegasi ASEAN ini bertujuan untuk mengaktifkan kembali SEAWUN yang sebelumnya sudah tidak aktif. SEAWUN merupakan organisasi regional yang berfokus pada air minum, air limbah, dan asosiasi air di negara-negara ASEAN. Dengan mengaktifkan kembali SEAWUN, diharapkan dapat meningkatkan kinerja dan pelayanan utilitas air di ASEAN serta menjadi wadah untuk saling mendukung dalam bidang pengetahuan dan teknologi.
Direktur Utama Perumda Tirta Pakuan, Rino Indira, menyambut baik kunjungan delegasi tersebut. Dia menyatakan bahwa ada banyak hal menarik yang dapat dipelajari antar negara, seperti kondisi kultural yang hampir sama antara Indonesia dan Laos, serta kemajuan teknologi di Malaysia dan Singapura. Rino berharap bahwa melalui kunjungan ini, mereka dapat saling bertukar pengetahuan dan pengalaman.
Selain mengunjungi kantor Perumda Tirta Pakuan, delegasi SEAWUN ASEAN juga diajak untuk mengunjungi IPA Dekeng, yang merupakan contoh dan acuan tingkat nasional dalam produksi air bersih. IPA Dekeng memiliki kapasitas produksi mencapai 1.800 liter per detik dan menjadi salah satu fasilitas produksi air yang langka di Indonesia,” kata Rino, Kamis 8 Juni 2023.
Rino juga menyebut bahwa Perumda Tirta Pakuan terus berupaya untuk meningkatkan wawasan dan jaringan kemitraan. Mereka berpartisipasi dalam acara IWWEF untuk memperoleh informasi terkait pembiayaan kreatif untuk infrastruktur air dan sanitasi dalam mendukung ketahanan iklim dan berkelanjutan.
Ajang IWWEF dihadiri oleh seluruh pemangku kepentingan air minum di Indonesia, serta asosiasi air di negara-negara ASEAN yang tergabung dalam SEAWUN dan Australian Water Association (AWA). Beberapa isu nasional yang menjadi topik pembahasan dalam forum tersebut antara lain restrukturisasi kebijakan tarif nasional, integrasi pengelolaan air minum dan air limbah, serta persiapan untuk World Water Forum 2024.
Rino mengungkapkan apresiasinya terhadap ajang IWWEF karena memberikan kesempatan kepada mereka untuk bertemu dengan para direktur, dewan pengawas, dan pengurus Perpamsi, yang merupakan pemersatu Sistem Penyediaan Air Minum (SPAM).
Bahwa Tirta Pakuan terus berbenah dan mengikuti perkembangan zaman, termasuk dalam meningkatkan sistem aplikasi digital dalam layanan kepada pelanggan,” imbuhnya.
Kunjungan delegasi SEAWUN ASEAN di Bogor diakhiri dengan kunjungan ke Kebun Raya Bogor setelah melihat IPA. (NK)
Berikan Komentar