Foto: Rangga

Perppu Ormas Tidak Dicabut, Aliansi Ormas Islam Akan Terus ”Nasehati” Pemerintah

mediabogor, Jakarta – Tergabung dalam Aliansi Ormas dan Umat Islam Jabodetabek, ribuan umat islam terus menyoraki penolakan Perppu No 2 tahun 2017 tentang Ormas di Pelataran Tugu Monas, Jakarta, Selasa (18/7/17).

Koordinator Aliansi Ormas dan Umat Islam Jabodetabek, Habib Kholilulloh Al-Habsyi menyampaikan, pihaknya akan terus melakukan Aksi damai jika Perppu Ormas belum ditiadakan.

”Kalau sampai tidak dicabut, kami akan terus memberikan nasihat kepada Pemerintah, kepada Presiden, agar mencabut Perppu Ormas ini,” sampainya dalam konferensi pers sesuai orasi di Pelataran Tugu Monas, Jakarta.

Perppu Ormas Tidak Dicabut, Aliansi Ormas Islam Akan Terus ''Nasehati'' Pemerintah
foto:Rangga

Karena menurut Habib Kholilulloh Al-Habsyi, Perppu Ormas ini dapat menciderai demokrasi yang ada saat ini.

”Karna Perppu Ormas merupakan hal yang dapat mengkhawatirkan kami, karna pemerintah dapat berbuat diktaktor kepada kami. Bisa seenak – enaknya memangkap ulama, habib, saat menyampaikan dakwah yang disebut tidak sejalan dengan pemerintah dan pancasila,” pungkasnya.

Perppu Ormas Tidak Dicabut, Aliansi Ormas Islam Akan Terus ''Nasehati'' Pemerintah
foto:Rangga

Diakhir aksi pun diisi dengan penandatangan penolakan Perppu Ormas oleh sejumlah para ulama dan para tokoh agama. Aksi yang berakhir sekitar pukul 16.00 WIB, berjalan dengan damai dan tertib.

 

Rangga

Berita Terkait

Berikan Komentar