
Kelelahan, 14 Anggota KPPS di Jatuh Sakit dan di Rawat di Beberapa Rumah Sakit di Bogor
Mediabogor.co, BOGOR – 14 orang anggota Kelompok Penyelenggara Pemungutan Suara (KPPS) jatuh sakit dan harus di rawat di sejumlah Rumah Sakit di Kota Bogor akibat kelelahan bertugas nonstop pada pemilu 2024.
Kadiv Sosparmas dan Sdm Kpu Kota Bogor Darma Djufri mengatakan, ada 14 orang yang di rawat 4 orang masih menjalani perawatan, 12 diantaranya sudah di perbolehkan pulang.
“Semuanya faktor kelelahan, faktor Kelelahan yang mungkin dari yang bersangkutan juga ada sakit maag, capek, kelelahan ada juga yang tidak makan,ujarnya kepada wartawan Selasa (20/2/2024).
Ia menjelaskan petugas yang sakit saat ini masih menjalani perawatan intensif di beberapa rumah sakit yang ada di Kota Bogor.
“Adapun yang benar-benar dirawat inap itu sejauh yang kami pantau dan yang sudah kami kunjungi itu di rumah sakit BMC 1 orang, di rumah sakit Vania, 1 orang, Rumah Sakit Nuraida 1 orang Insya Allah hari ini sudah pulang, PMI 1 orang, Rumah Sakit Islam 1 orang, RS Sawojajar 1 orang,” katanya.
Dia mengatakan, petugas KPPS yang tumbang itu karena melaksanakan tugas di sejumlah tempat pemungutan suara di wilayahnya tersebut bekerja tanpa henti hingga kerap pulang pagi.
“Kalau saya melihat memang mereka sudah bekerja dari H-3 yang mulai menyebarkan undangan sampai hari pencoblosan mereka menyelesaikan tugasnya di TPS,” jelasnya.
“Setelah itu kan untuk persiapan rekap di kecamatan teman-teman juga masih membantu, jadi memang tugas mereka itu,” katanya. (Andi)
Berikan Komentar