
Kebahagiaan Mahasiswa IPB Saat Mendapatkan Mudik Gratis Bersama Nu Green Tea
mediabogor.com, Bogor – Miranti Kusuma (17), mahasiswi Intitute Pertanian Bogor (IPB) ini dipastikan lebaran tahun kali ini akan berkumpul bersama sanak keluarga yang berada di Lampung. Tak ayal kebahagian pun terpancar diraut wajah Miranti yang merupakan fakultas Kehutanan Semester dua tersebut.
“Tentunya seneng bisa pulang kampung, bisa ke kumpul sama keluarga, semoga mudik gratis yang diselenggarakan oleh Nuu Green Tea bisa berlanjut dari tahun – tahun,” ujarnya kepada mediabogor.com disela – sela pelepasan ratusan mahasiswa di acara Mudik Bareng Bersama Nuu Green Tea 2017 yabg berlangsung di Halaman Parki Rektorat Kampus IPB Dramaga, Babakan, Kabupaten Bogor, Sabtu (17/6).

Miranti mengungkapkan, dirinya baru pertama kali mengikuti kegiatan mudik bareng bersama Nui Green Tae.
“Kalau ikut mudik bareng bersama Nui Green Tea baru pertama kali, tapi untuk secara pribadi ini sudah yang kedua kalinya saya mudik,” ucapnya.
Miranti pun menambahkan, dirinya telah mempersiapkan diri untuk mudik gratis yang diselenggarakan oleh Nu Green Tea 2017
“Untuk persiapan saya sudah menyiapakan baju, buku – buku dan lain sebagainya,” katanya.
Hal sama juga disampailkan oleh Fatimah, seorang pemudik yang juha kuliah di Kampus IPB.
“Seneng sih bisa mudik gratis, bareng sama temen – temen kumpul sama keluarga, saya sendiri pulang ke Semarang,” jelasnya.
Sementara itu, Pihak Management Nu Green Tea menyediakan tiga Wilayah untuk para pemudik. Ketiga Wilayah tersebut adalah, Lampung, Yogyakarta, dan juga Semarang dengan diikuti oleh ratusan mahasisawa dari 15 Kampus se – Jabodetabek dan penyelenggara Mudik Gratis Bersama Nu Green Tea sudah berlangsunh ke dua kalinya. (AW).
Berikan Komentar