Kawasan Podomoro Tenjo Jadi Tempat Tawuran dan Balap Liar, Polisi Turun Tangan

TENJO – Kawasan Podomoro Land Tenjo, Kabupaten Bogor, kerap dijadikan lokasi tawuran dan balap liar oleh kelompok remaja. Fenomena ini terjadi hampir setiap malam, terutama menjelang waktu sahur.

Kapolsek Tenjo, Iptu Zalukhu, mengungkapkan bahwa aksi tersebut berlangsung mulai pukul 01.00 WIB hingga sekitar pukul 03.00 WIB.

“Dari pukul 01.00 WIB sampai menjelang sahur sekitar pukul 03.00 WIB,” ujarnya kepada wartawan, Selasa (11/3/2025).

Untuk mengatasi hal ini, pihak kepolisian rutin menggelar patroli dan razia. Sejumlah remaja beserta kendaraan yang tidak dilengkapi surat-surat resmi telah diamankan.

“Beberapa malam ini kami lakukan patroli dan razia, banyak remaja serta motor yang kami amankan,” tambahnya.

Iptu Zalukhu juga menjelaskan bahwa banyak pelaku tawuran dan balap liar berasal dari Tangerang. Hal ini disebabkan oleh lokasi Podomoro Tenjo yang berada di perbatasan Kabupaten Bogor dan Tangerang.

“Banyak yang kami amankan itu dari Tangerang,” tuturnya.

Ia menyebut bahwa jalan yang lebar dan mulus di kawasan tersebut menjadi faktor utama lokasi ini sering dijadikan arena balap liar dan tawuran.

Sebagai langkah pencegahan, pihaknya mengintensifkan patroli setiap malam, terutama di daerah perbatasan, serta membubarkan kerumunan remaja yang berkumpul hingga larut malam.

“Nongkrong sampai malam, langsung kami bubarkan,” pungkasnya.

(sir)

Berita Terkait

Berikan Komentar