
Ini Penyebab Rumah Warga Cibatok Cibungbulang Terendam Banjir
Mediabogor.co, BOGOR – Warga Babakan Cibatok, Desa Cibatok 1, Kecamatan Cibungbulang, merasa was was setiap hujan melanda Bogor. Pasalnya, air hujan meluap hingga setinggi 20 cm yang menggenangi beberapa toko. Penyebabnya, air tersumbat dari saluran tertutup oleh tiang coran semen didalam gorong-gorong bangunan toko milik Adang.
“Luapan air setinggi 20 Cm ada beberapa toko yang terkena dampak banjir, sehingga air meluap masuk ke toko kami,”kata koprek salah satu warga pemilik toko yang terkena banjir kepada mediabogor.co. (4/5/2023).
“Kami mewakili dari beberapa toko yang terendam banjir, sudah lama mengeluhkan agar gorong-gorong yang ada di bangunan toko kios milik Adang segera diperbaiki. Namun, keluhan- keluhan warga jangan hanya dianggap angin lalu,”paparnya.
Ditempat yang sama, Ugan Pengawas UPT perumahan dan pemukiman wilayah 3 Kecamatan Cibungbulang menjelaskan. hari ini yang di dampingi oleh pengawas UPT insfrastruktur pengairan, kecamatan Cibungbulang, UPT Dinas lingkungan Hidup, serta jajaran Desa Cibatok 1 dan warga setempat, akan lakukan survey dilapangan dan mempertanyakan izin bangunan toko – toko tersebut
“Yang bedasarkan laporan dari warga karena ada indikasi toko yang membangun di atas saluran irigasi sehingga mengakibatkan banjir, kami memberikan pemahaman kepada pemilik toko agar minta di bongkar tiang coran yang menutupi saluran tersebut karena melanggar garis sepadan sungai ( GSS) mungkin itu rana nya dari pengawasan UPT pengairan,” ujar Ugan kepada mediabogor.co (4/5/2013).
Bahkan, Cecep Haerudin kepala Desa Cibatok 1 mencoba memediasi dengan musyawarah melibatkan instansi terkait serta warga. “Keluhan – keluhan warga kita tampung, dan ini musyawarah ke dua awal itu sebelum bulan puasa dan pihak terkait sepakat untuk membongkar tiang tersebut, ternyata sampai hujan sangat lebat saat di bulan puasa banjir lagi,”jelas dia
“Hari ini kita ditanggapi lagi dimusyawarah ke dua dengan membuat surat perjanjian kesepakatan untuk segera membongkar bangunan tiang coran yang menutupi saluran irigasi tersebut, serta membuat bak kontrol agar sampah- sampah yang menyakut di dalam gorong-gorong tersebut bisa di angkat,”bebernya
“Insya Allah dalam waktu yang mendekat ini pihak pemilik bangunan toko tersebut bisa paham dan sadar untuk segera di perbaiki, saya berharap kampung babakan Cibatok tidak mengalami banjir lagi. ” Tuturnya. (Agil).
Berikan Komentar