
Hati-hati Dengan Penyakit Yang Mengintai Di Musim Hujan
MEDIABOGOR.CO, BOGOR- Musim hujan adalah musim saat beberapa penyakit dapat dengan mudah ditularkan. Maka dari itu untuk melindungi diri kita dari penyakit yang tidak diinginkan, sebaiknya perlu untuk mengenal jenis penyakit yang biasanya muncul di musim hujan berikut ini:
Kepala puskesmas Bogor Selatan Dokter Maria Menyatakan, Berikut ini beberapa penyakit yang mengintai di musim hujan, yu simak penyakit apa saja dan bagaimana untuk pencegahannya:
Influenza, virus ini menyebar melalui cairan tubuh seperti ingus ataupun liur yang dapat ditularkan melalui mulut, hidung ataupun tangan yang menyentuh benda terkontaminasi. Pencegahan, Olahraga dan istirahat yang cukup, perbanyak makan buah dan sayur, cuci tangan dan memakai masker ketika terkena flu,” kata Dokter Maria, dalam pesan singkatnya, Rabu (1/3/22).
Demam berdarah, penyakit akibat virus yang dibawa nyamuk Aedes Aegypti dan Aedes Albopictusini sering terjadi di musim penghujan saat perkembangbiakan nyamuk meningkat.
Maka dari itu lanjut Dokter Maria untuk pencegahannya, lakukan 3M plus, yaitu menurut Dr. Maria bisa dilakukan menguras bak mandi, menutup tempat penampungan air dan memanfaatkan barang-barang bekas serta melakukan PSN (Pemberantasan Sarang Nyamuk).
Diare, penyebab diare adalah mengkonsumsi makanan yang terkontaminasi bakteri, virus atau parasit. Diare disebabkan oleh bakteri E. Coli, Salmonella, Shigella dan lain-lain. Pencegahan, cuci tangan pakai sabun di air mengalir, buang air besar pada tempatnya, dan selalu menjaga kebersihan dan kesehatan makanan,” kata Dr. Maria.
Nah, sobat sehat mari jaga kesehatan di musim hujan agar terhindar dari tiga penyakit tersebut.
Karena kesehatan dimulai dari diri sendiri, bukan orang lain. Ingat, kamu sehat Indonesia sehat,” imbuhnya.
Berikan Komentar