Anggota Komisi IV DPRD Kota Bogor, Sri Kusnaen, menyampaikan kekhawatiran akan dampaknya. Harga cabai yang terus naik (Dok: Pribadi)

Hargai Cabai Semakin Pedas: Ini Kata Anggota DPRD Kota Bogor.

MEDIABOGOR.CO, Bogor- Harga bahan pokok, terutama cabai, terus merangkak naik, menambah beban masyarakat, khususnya ibu-ibu di wilayah Kota Bogor.

Anggota Komisi IV DPRD Kota Bogor, Sri Kusnaen, menyampaikan kekhawatiran akan dampaknya. “Harga cabai yang terus naik, tentu sangat memberatkan masyarakat, terutama ibu-ibu. Bahkan daya beli masyarakat semakin turun. Belum lagi ibu-ibu harus memikirkan kebutuhan anak-anak sekolah,” ucap dia, Kamis 4 Januari 2024.

Selain itu Sri Kusnaen menyoroti kelangkaan pupuk yang menyulitkan petani bercocok tanam di Jawa Barat, termasuk di Kota Bogor.

Ia menegaskan perlunya perhatian serius dari pemerintah terhadap nasib petani. “Mestinya pemerintah bisa mengendalikan harga dengan melakukan operasi pasar. Seringkali harga bahan pangan yang tinggi di pasaran tidak dinikmati oleh para petani, bisa jadi ada permainan para tengkulak,” tambahnya.

Dalam situasi ini, anggota legislatif dari Fraksi PKS ini berharap pemerintah dapat memberikan solusi konkrit untuk para petani dan bisa menstabilkan harga bahan pokok dan mendukung kesejahteraan mereka. Upaya pencegahan kelangkaan pupuk juga dianggap penting agar petani dapat bercocok tanam dengan lebih efisien. (NK)

Berita Terkait

Berikan Komentar