Dapat Nomor Urut 2, Pasangan Atang Trisnanto dan Annida Ollivia Sebut Nomor Kebahagiaan Untuk Kota Bogor

Mediabogor.co, BOGOR – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Bogor telah mengumumkan nomor urut pasangan calon walikota dalam ajang Pilkada Kota Bogor yang akan datang. Atang Trisnanto bersama pasangannya yakni dan Annida Ollivia resmi mendapatkan nomor urut 2 dalam pencabutan nomor urut yang digelar di Kantor Hotel Braja Mustika yang berada di Jln. Dr Semeru Kota Bogor, Senin 23 September 2024.

Atang Trisnanto dalam konferensi pers nya mengatakan, yang dikenal sebagai tokoh muda dan berpengalaman di bidang politik serta kemasyarakatan, menyambut baik hasil pencabutan nomor urut ini.

Atang menyatakan bahwa nomor 2 merupakan simbol kemenangan dan harapan untuk membawa perubahan positif bagi Kota Bogor.

“Kami sangat bersyukur mendapatkan nomor urut 2. Ini adalah nomor yang merepresentasikan keseimbangan, sinergi, dan semangat kerja keras. Kami siap membawa perubahan dan menjadikan Bogor lebih maju, sejahtera, dan berdaya saing,” ujar Atang Trisnanto dalam pidatonya.

Dengan nomor urut 2, Atang Trisnanto bersama pasangannya siap mengusung program-program unggulan yang fokus pada peningkatan kualitas pendidikan, kesehatan, dan infrastruktur di Kota Bogor. Pasangan ini juga berkomitmen untuk memperkuat pelayanan publik dan membangun pemerintahan yang transparan serta akuntabel.

Pemilihan Walikota Bogor kali ini diharapkan akan berlangsung secara damai dan kondusif. Masyarakat Bogor diimbau untuk menggunakan hak pilihnya dengan bijak demi masa depan kota yang lebih baik.

Berita Terkait

Berikan Komentar