Dampak Cerita Mistis Kota Depok, Ayu Tingting Masuk Timeline

Mediabogor.co, DEPOK.- Nama pedangdut Ayu Ting Ting mendadak bikin heboh usai masuk timeline sejarah Depok 1992-2021. Timeline itu dibuat netizen setelah kasus babi ngepet viral.

Dalam unggahan akun @awreceh.id terlihat nama Ayu Ting Ting berada di urutan paling atas.

“1992: Ayu Ting Ting lahir, 1993: Kemunculan pocong, 1994: Kuntilanak pohon nangka, 1995: Pembangunan fasilitas roket nuklir (ternyata tower masjid kubah mas), 1997: Tuyul, 1999: Depok memisahkan diri dari bogor,” demikian isi tulisan yang tertera di timeline tersebut.

“2003: Vampir, 2004: Kolor ijo, 2008: Babi ngepet, 2012: Kelahiran begal, 2016: Musadeq ngaku nabi, 2017: Keranda terbang, 2019: Winardi mengaku imam Mahdi, 2020: Kasus Covid pertama, 2021: babi ngepet reborn,” sambungnya lagi.

Untuk bagian captionnya, akun @awreceh.id sendiri tidak menuliskan banyak komentar.

“Bener bener dah depok,” katanya.

Sontak saja unggahan itu langsung dibanjiri beragam komentar dari para netizen.

“Hubungan dengan Ayu Ting Ting apaan dah,” ujar @caallaaa.

“Apakah Ayu Ting Ting masuk dalam keajaiban di Depok?” timpal @jr.bilis.

“Ayu Ting Ting masuk sejarah Depok,” tambah @paundra_6.

“Semua ini bermula ketika Ayu Ting Ting lahir,” imbuh @watanabetann.

Seperti diketahui, Ayu Ting Ting memang lahir di Depok. Namanya di sana pun cukup populer dan terkenal.

Sedangkan baru-baru ini, kisah babi ngepet viral juga berada di daerah Depok. Dimana ada seorang ustaz yang sengaja mengarang cerita babi ngepet demi meraih banyak jamaah. (Jar)

Berita Terkait

Berikan Komentar