
Bima Sarankan Para Elit Politik Bersilaturahmi Dinginkan Suasana
mediabogor.com, Bogor – Walikota Bogor Bima Arya menegaskan bahwa tidak ada warga Kota Bogor yang ikut demo di depan kantor Bawaslu Jakarta pada hari ini, Rabu (22/5/19). Ucap Bima di Balaikota Bogor.
“Alhamdulillah susasanya masih sangat sejuk, itu akan kita pertahankan, tidak ada arus ke Jakarta dari Kota Bogor,” katanya.
Selain itu, Bima yang juga merupakan kader Partai Amanat Nasional (PAN) menilai seharusnya para elit politik melakukan silaturahmi untuk mendinginkan suasana dibulan suci ramadan.
“Saya kira sekarang ini adalah elit politik yang bersanding, yang sudah tidak lagi bertanding lah, elit politik saling bersanding semua, kita harap semuanya saling bersatu tidak saling menyalahkan,” jelasnya.
Menanggapi aksi di Bawaslu yang masih berlangsung, Bima menilai bahwa itu adalah tindakan yang tidak jelas dan tidak bermakna. Ia menilai dibalik kerusuhan di Jakarta ada segelintir oknum yang mengambil keuntungan dari kericuhan yang terjadi.
“Pasti ini orang-orang yang tidak mau situasi Indonesia aman, yang kita lihat orang yang menunggangi, semua menahan diri gausah lagi turun ke jalan lah dan semua kekuatan politk, ormas, LSM, simpul-simpul menahan jangan ada mobilisasi, karena tidak ada lagi alasannya. Prabowo sendiri pun yang tadinya mau people power, sekarang mau ke MK, jadi mau apa lagi ?,” tegasnya.
Terkait dengan kunjungan Ketua Umum PAN, Zulkifli Hasan ke Istana Presiden di Kota Bogor, dirinya mengaku belum ada laporan terkait kunjungan tersebut. (*/Nick)
Berikan Komentar