
Aparat Bubarkan FMB Karena Memasang Spanduk Ucapan HJB ke 540
Mediabogor.co, BOGOR – Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) membubarkan Forum Mahasiswa Bogor (FMB) karena membawa spanduk berisikan kata-kata satire yang sangat unik, yakni “Hubungan Boleh Gelap, Jalanan Jangan!!” pada saat upacara peringatan Hari Jadi Bogor ke-540 di Depan Gedung Tegar Beriman, Cibinong, Kab. Bogor pada Jum’at (3/6/2022).
Ketua Forum Mahasiswa Bogor, Raju Zalikal menyampaikan bahwa yang rekan-rekan FMB lakukan adalah upaya agar pimpinan Pemerintah Kab. Bogor bisa menerima aspirasi yang disampaikan oleh FMB.
“Inisiasi ini kami lakukan agar pimpinan Kab. Bogor bisa menerima aspirasi yang sering kami sampaikan kala demonstrasi di depan gerbang tegar beriman”kata Joy sapaan akrabnya.
Raju pun menjelaskan makna yang ada dalam spanduk tersebut ketika ditanya oleh awak media.
“Substansi dari kata-kata yang ada dalam spanduk tersebut saya pikir sudah sangat jelas, bahwa hari ini FMB menuntut adanya pemerataan dalam urusan penerangan jalan umum di Kabupaten Bogor.
“Dengan mata telanjang kita bisa saksikan, jalan-jalan yang ada di Kabupaten Bogor masih ada yang minim pencahayaan bahkan belum ada akses penerangan pada titik-titik jalan yang penting bagi masyarakat dan pengguna jalan” jelas Raju.
“Kami mengangkat pemerataan penerangan jalan umum ini bukan saja kali ini, melainkan sering kali kita sampaikan dalam agenda audiensi dan demo-demo FMB”
“Selama aspirasi ini tidak menjadi fokus utama pemerintah Kabupaten Bogor, kami yang tergabung dalam Forum Mahasiswa Bogor tidak akan berhenti berupaya” tegas Raju sebelum akhirnya menutup wawancara.
Agenda tersebut sempat diwarnai dengan dorong-mendorong dan rebut-rebutan spanduk antara mahasiswa dan aparat sebelum akhirnya mahasiswa membubarkan diri. ( Agil).
Berikan Komentar