Angkat Etnik Indonesia, Frida Aulia Gelar Fashion Show Trend Busana 2019

mediabogor.com, Bogor – Dalam menyambut Hari Kartini, Frida Aulia Indonesia bekerjasama dengan Jungleland Adventure Theme Park Sentul menggelar fashion show di Jungleland Adventure Theme Park Sentul, Babakan Madang, Kabupaten Bogor, Minggu (21/4/19).

Public Relations Jungleland Sentul, Mey Ranti Ramadhani menuturkan, di fashion show hari Kartini tahun ini pihaknya khusus mendatangkan designer ternama Indonesia seperti Frida Aulia, Elzata dan Raja FO.

“Harapannya Jungleland ingin memberikan apresiasi kepada wanita dengan mendatangkan designer wanita-wanita hebat, jadi kedepannya bisa menghasilkan generasi designer lebih hebat lagi,” harapnya.

Dalam fashion show tersebut, Frida Aulia Indonesia menampilkan beberapa fashion terbaru yang akan di bawa ke Festival Indonesia – Moskow 2019 nanti.

“Di fashion show ini saya membawa batik, tenun biru, batik angklung dan golden green (perpaduan warna kuning dan hijau) yang menjadi tren di tahun 2019 ini,” kata Frida Nursanti Aulia pemilik brand Frida Aulia.

Di tahun 2019 ini, lanjut Frida, dirinya memodifikasikan batik, lurik dan tenun. Seperti pada fashion show ini ia memadukan antara batik dengan lurik dan tenun dengan lurik, ia pun membuat lebih ke etnik agar bisa mengangkat Indonesia.

“Di hari Kartini ini, saya memang lebih ke khas Indonesia dan kebetulan kita mempunyai batik angklung jadi kita tampilkan selain model kebaya, kita juga tampilkan gamis tetapi temanya batik angklung dan lurik,” ucapnya. (Nick)

Berita Terkait

Berikan Komentar