
Akibat Diguyur Hujan Deras, Sejumlah Ruas Jalan di Depok Terendam Banjir
Mediabogor.co, DEPOK – Sejumlah ruas jalan di Kota Depok, Jawa Barat terendam banjir setinggi 60 cm akibat hujan deras yang mengguyur wilayah itu sejak Kamis (18/2/2021) siang hingga sore. Akibat banjir tersebut, arus lalu lintas macet parah.
Pantauan di lokasi, banjir setinggi 60-70 cm merendam ruas Jalan Arif Rahman Hakim, Beji dan Jalan Margonda. Sejumlah pengendara sepeda motor yang nekat melintas pun terpaksa mendorong kendaraannya akibat mati mesin. Selain tingginya intensitas hujan, banjir setinggi 60-70 cm itu juga disebabkan buruknya drainase.
Pengendara yang tak ingin ambil resiko untuk nekad melintasi banjir dibantu warga menggotong kendaraannya melewati trotoar dan kembali putar arah.
Andik salah satu warga setempat mengatakan, banjir yang kerap menggenangi ruas Jalan AR Hakim itu karena saluran air di lokasi tidak mampu menampung debit air. “Saluran airnya kecil. Mestinya dilebarin biar airnya lancar,” katanya. (Jar)
Berikan Komentar