
Tebing di Mulayaharja Lonsor Akibat Hujan Deras, Dua Bocah Tertimbun
Mediabogor.co, BOGOR – Hujan deras yang mengguyur wilayah Bogor Selatan pada Kamis sore menyebabkan peristiwa tanah longsor di Kampung Pabuaran, RW 10, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor pada Jumat 08 Januari 2026. Longsoran tebing tersebut menimpa satu unit rumah warga dan sempat menimbun dua anak balita.
Camat Bogor Selatan, Irman Khaerudin, mengatakan pihaknya menerima laporan kejadian tersebut sekitar pukul 17.00 WIB. Menurutnya, longsor terjadi usai hujan dengan intensitas cukup deras yang turun sejak sekitar pukul 15.00 WIB.
”Begitu mendapat laporan, kami langsung melakukan penanganan. Longsoran menimbun dua warga. Alhamdulillah, satu korban bisa langsung dievakuasi dan satu lagi menyusul beberapa menit kemudian. Keduanya selamat,” ujar Irman saat du konfirmasi wartawan 09 Januari 2026.
Ia menjelaskan, kedua korban merupakan anak-anak berusia 5 tahun dan 4 tahun. Setelah berhasil dievakuasi, keduanya langsung dibawa ke RS UMMI untuk mendapatkan perawatan medis.
”Kondisi keduanya selamat dan sudah ditangani pihak rumah sakit,” katanya.
Berdasarkan keterangan warga, longsor berasal dari tebing di belakang rumah yang di atasnya terdapat pohon bambu. Saat longsor terjadi, bonggol bambu ikut terbawa material tanah dan menghantam bagian kamar di bawahnya. Kebetulan, kedua korban sedang berada di dalam kamar tersebut.
”Korban merupakan cucu dari pemilik rumah. Mereka biasa bermain di rumah itu dan saat kejadian sedang berada di kamar,” tambahnya.
Dalam peristiwa ini, hanya satu rumah yang terdampak langsung oleh longsor. Namun demi keamanan, pemerintah setempat mengevakuasi satu keluarga dengan total lima kepala keluarga (KK).
”Saat ini keluarga korban untuk sementara kami evakuasi ke hunian sementara. Kontrakan sudah kami siapkan di lokasi yang aman dan masih di sekitar wilayah tersebut,” jelasnya.
Pemerintah Kecamatan Bogor Selatan memastikan biaya hunian sementara bagi keluarga terdampak akan ditanggung pemerintah selama tiga bulan.
”Saat ini keluarga korban kita carikan kontrakan. Untuk hunian sementara selamat tiga bulan. Dan sudah mendapatkan kontrakan dengan lokasi yang aman, ” pungkas.
Berikan Komentar