
Pilkada Kota Bogor 2024, Gerindra Resmi Koalisi dengan PKB
Mediabogor.co, BOGOR – Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Kota Bogor tinggal menghitung beberapa bulan lagi. Dalam hal itu Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra dan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai PKB Kota Bogor resmi memutuskan untuk berkoalisi di Pilkada 2024, yang bertempat di Cafe Teras Dara, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor pada Rabu (24/24).
Ketua DPC Partai Gerindra Kota Bogor, Sopian Ali Agam mengatakan, sebelumnya memang sudah melakukan komunikasi intens dengan DPC Partai PKB untuk menyamakan persepsi visi misi untuk membangun Kota Bogor
“Kita memang sudah melakukan pertemuan dengan PKB, untuk menyamakan persepsi, menyamakan visi misi. Terutama saya ingin mempunyai pemimpin Kota Bogor, dan bagaimana Kota Bogor yang sudah baik kedepannya lebih baik lagi. Dan kota Bogor bukan hanya bagus di permukaan tapi di dalamnya harus bagus juga,” ujar Sopian Ali Agam, kepada wartawan, Rabu (24/24).
Disinggung apakah sosok pemimpin dari koalisi Gerindra dan PKB yang dipersiapakan untuk Pilkada Kota Bogor akan sama, Sopian mengaku bahwa hal itu akan terlihat dari hasil survei nanti yang akan dilakukan di masing-masing partai.
“Saya rasa ini adalah perkawinan di dalam rumah harus sama, kita ingin samakan calon dari PKB maupun Gerindra. Mudah-mudahan Juni atau Juli kita sudah memberikan rekomendasi dari masing-masing partai,” jelasnya.
“Sekarang Gerindra masih dalam penjaringan calon begitupun PKB, kita lihat bagaimana survei dalam penjaringan ini baik dari eksternal maupun internal, nanti itu yang akan dilaporkan ke DPW maupun DPP,” tambahnya.
Kendati demikian, Sopian menegaskan bahwa pihaknya masih membuka pintu bagi partai lain yang ingin ikut serta dalam koalisi Gerindra dan PKB.
“Gerindra – PKB ini adalah induk kalau misalkan PKB ketemu dengan partai lain dan Gerindra juga bawa partai lain, kita samakan dan menjadi koalisi,” ungkapnya.
Sementara itu ditempat yang sama, Ketua DPC PKB Kota Bogor, Dewi Fatimah menambahkan, bahwa keberlangsungan koalisi ini seperti Cinta Lama Bersemi Kembali (CLBK) lantaran hubungan Partai Gerindra dan Partai PKB sempat terputus.
“Mungkin ini sudah jodohnya seperti Cinta Lama Bersemi Kembali (CLBK) dan ini adalah sambungan yang telah berlalu yang sempat terputus untuk menghasilkan yang baik lagi,” ujar Dewi Fatimah.
Dewi Fatimah menuturkan, dengan asalnya koalisi bersama ini apa yang di cita citakan untuk membangun Kota Bogor berjalan dengan lancar.
“Mungkin dengan adanya koalisi bersama ini apa yang kita cita citakan bersama yaitu visi yang sama mudah mudahan semua kita ikhtiarkan bersama terkabul,” katanya.
Selain itu, Dewi Fatimah menyampaikan, bahwa kedua partai koalisi ini terus berkomunikasi termasuk siapa saja yang mendaftarkan diri sebagai Bakal Calon Wali Kota (Bawalkot).
“Kita masih penjaringan, tetapi PKB dan Gerindra selalu komunikasi calon yang masuk ke kita, sebab sama-sama kita inginnya dengan koalisi ini bisa mengawal program nasional,” tandasnya.
Berikan Komentar