
Ade Yasin Selesaikan 33 Jembatan Rawayan di 2021
Mediabogor.co, BOGOR – Pemerintah kabupaten (Pemkab) Bogor dalam kepemimpinan Bupati Bogor Ade Yasin telah menyelesaikan sebanyak 33 jembatan rawayan di tahun 2021.
ia mengaku, terbangunnya jembatan rawayan itu untuk mempermudah aksesibilitas kegiatan masyarakat serta dapat meningkatkan perekonomian masyarakat desa.
“Dengan dibangun jembatan ini, kita berharap aksesibilitas masyarakat jadi lebih mudah, akses bagi petani dan anak-anak sekolah. Pengangkutan hasil panen jadi lebih mudah dan lainnya. Kewajiban kita sebagai pemimpin dengan tim yaitu bagaimana menyelesaikan persoalan ini dengan tuntas dan cepat salah satunya dalam waktu tiga bulan kita bisa menuntaskan 33 jembatan,” kata Ade Yasin saat peresmian jembatan Rawayan di rancabungur, Rabu (22/12).
Ia menyebut, di kabupaten Bogor memiliki 215 jembatan di Kabupaten Bogor yang perlu dibangun, yang secara perlahan akan dituntaskan. Ia mencatat, pada tahun 2020 sudah dibangun 6 jembatan, dan tahun 2021 sebanyak 33 jembatan rawayan. “Sementara, rencana tahun 2022 sebanyak 30 jembatan dan 2023 sebanyak 50 jembatan, serta sisanya akan diselesaikan di tahun berikutnya,” katanya.
Selain itu, pemerintah kabupaten Bogor juga tidak hanya membangun jembatan Rawayan, tapi juga pembangunan infrastruktur desa melalui program bantuan keuangan Satu Milyar Satu Desa (Samisade).
“Saya janji akan menyelesaikan seluruh jembatan yang ada di Kabupaten Bogor. Insyaallah APBD kita masih bisa membiayai jembatan-jembatan yang belum dibangun, APBD kita masih cukup untuk membangun desa,” katanya. (Mug)
Berikan Komentar