
Ade Yasin Minta Masyarakat Shalat Ghaib dan Doakan Korban KRI Nanggala 402
Mediabogor.co, BOGOR – Bupati Bogor Ade Yasin meminta kepada masyarakat agar dengan sukarela menjalankan shalat gaib mendoakan almarhum.
“Masyarakat Kabupaten Bogor saya pesan agar mendoakan beliau dan kalau tidak keberatan melaksanakan shalat ghaib mendoakan beliau agar diterima iman islamnya,” terangnya usai menjenguk keluarga duka Letkol Laut (E) Irfan Suri, prajurit KRI Nanggala 402 yang gugur di Klaster Harmoni 2, Blok 9, Bogor Nirwana Residence (BNR), Desa Sukamantri, Tamansari, Kabupaten Bogor, Selasa (27/4/21).
Dalam kunjungannya, orang nomor satu di Bumi Tegar Beriman tersebut memberi dukungan moril kepada keluarga korban atas peristiwa tenggelamnya KRI Nanggala 402.
“Hari ini menjenguk keluarga almarhum yang gugur dalam tugas, memberikan hubungan moril jepada anak istri agar tidak bersedih dan saya doakan agar almarhum khusnul khotimah,” kata Ade Yasin.
Politisi PPP ini meminta agar masyarakat Kabupaten Bogor mengirimkan doa kepada almarhum. (Mail)
Berikan Komentar