Masih Berduka Warga Korban Kebakaran Bersihkan Puing-puing Bangunan Sisa Terbakar

Masih Berduka Warga Korban Kebakaran Bersihkan Puing-puing Bangunan Sisa Terbakar

MediaBogor.com, Bogor – Setelah terjadinya bencana kebakaran malam dini hari, sejumlah warga di Jln. Raya, Perumnas Bantar Kemang masih berduka sambil membersihkan sisa puing-puing benda yang terbakar.

Tampak telihat seorang warga sambil terisakisak membawa sebuah ember berisi air.

“Iya ini masih ada asapnya takut nyala lagi,” ujarnya singkat sembari menangis.

Sementara itu Yudi warga sekitar menuturkan bahwa pertama kali api berasal dari rumah di lantai dua.

Saat itu menurutnya ada warga yang melihat kobaram api yang sudah cukup besar di lantai dua.

“Saya baru pulang kerja, terus api sudah besar, iya dapat informasi lata warga dari lantai dua itu, rumah saya juga jadi korbannya, hangus sebagian,” ucapnya.

Lanjut Yudi mengatakan akibat kebakaran tersebut ada lebih dari dua motor ikut hangus terbakar.

“Dua mah lebih ada empat sampai lima motor, beberapa ada motor baru juga itu,” katanya.

Sementara itu Kepala Bidang Penyelamatan dan Pemadam Kebakaran pada Satpol Pp Kota Bogor Marse Hendra Saputra menuturkan bahwa 11 rumah lainnya terkena imbas dari kebakaran tersebut.

“Dari data yang kami peroleh ada 18 KK dan 106 jiwa kehilangan tempat tinggal akibat kebakaran tersebut,” paparnya.

Marse menambahkan api diduga berasal dari hubungan arus pendek listrik dari rumah seorang warga.

Kemudian percikan api tersebut membesar dan merembet ke rumah warga lainnya.

Berita Terkait

Berikan Komentar