
Kisruh Partai Demokrat, Dodi: Para Ketua DPC Akan Hadang Jika Ada Gerakan Pengambilalihan Kepemimpinan
Mediabogor.co, BOGOR- Menyikapi keputusan Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Demokrat, untuk memberikan sanksi pemberhentian tetap dengan tidak hormat kepada 7 anggota nya, prihal terkait dengan dugaan pelaku Gerakan Pengambilalihan Kepemimpinan Partai Demokrat (GPK-PD) secara inkonstitusional pada beberapa waktu lalu.
Dodi Setiawan Ketua Dewan Pimpinan Cabang Partai Demokrat (DPC PD) Kota Bogor mengingatkan, jangan sekali-sekali membuat onar dan melakukan kongres luar biasa (KLB) untuk memberhentikan Ketua Umum Partai Demokrat (PD) Agus Harimurti Yudhoyono ( AHY).
“Karena kami para ketua-ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) yang mempunyai hak suara dan perlu diketahui kami ini para ketua DPC akan menghadang dan mengurudug (datang) apabila itu tetap dilakukan,” ungkap Dodi, Minggu (28/2/21) dalam pesan tertulisnya.
Selain itu menurutnya, sebagai Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC PD) Kota Bogor sangat merasa bersyukur sekali dengan adanya pemecatan dengan tidak hormat kepada para ke 7 orang kader senior yang selalu membuat gaduh.
Perlu diketahui 7 nama-nama berikut yang diberikan sangsi pemberhentian tetap dengan tidak hormat kepada: Darmizal, Yus Sudarso, Tri Yulianto, Jhoni Allen Marbun, Syofwatillah Mohzaib dan Ahmad Yahya. (Nick)
Berikan Komentar