
Biang Macet, Kemenhub Akan Ubah Arus Lalin di Simpang Ciawi Bogor
Mediabogor.co, BOGOR – Kementerian Perhubungan (Kemenhub) melalui Badan Pengelola Transportasi Jabodetabek (BPTJ) memutuskan akan mengubah arus lalulintas di simpang Ciawi, Bogor dalam waktu dekat ini.
Keputusan itu diambil setelah Kemenhub bersama stakeholder terkait membahas hasil evaluasi dari rekayasa lalulintas di Simpang Ciawi yang dilakukan pada Rabu (13/4) lalu.
“Berdasarkan hasil evaluasi, yang disetujui saat ini adalah skenario dua, jadi arus lalulintas dari arah Tajur bisa langsung belok kiri ke Tol Jagorawi dan langsung ke kanan arah Sukabumi,” kata Kabid Lalulintas Dishub Kota Bogor, Dody Wahyudin kepada wartawan, Kamis (5/5/2022).
Menurutnya, rencananya perubahan arus lalulintas di Simpang Ciawi akan diaplikasikan setelah Kemenhub melalui BPTJ, telah menyiapkan rambu-rambu penunjuk terkait perubahan ini.
“Nanti setelah angkutan Lebaran dan rambunya sudah di pasang baru di aplikasikan,” katanya.
Lebih lanjut kata Dody, untuk arus lalulintas dari arah Tajur menuju Gadog, belum bisa dilakukan dalam waktu dekat ini. Sebab, pemerintah harus melakukan penataan terlebih dahulu di sekitar Pasar Ciawi, khususnya terkait PKL dan semacamnya.
“Lebih ke Kabupaten Bogor kalau yang mau ke Puncak,” ujarnya. (Andi)
Berikan Komentar